Catat, Pemenang Sayembara Desain IKN Diumumkan Sebelum Natal

Catat, Pemenang Sayembara Desain IKN Diumumkan Sebelum Natal

IBUKOTAKITA.COM–Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melansir pengumuman pemenang sayembara desain ibu kota negara (IKN) bakal diumumkan pada 23 Desember 2019.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan sayembara diikuti oleh 755 peserta dari seluruh Indonesia sejak dibuka pada awal Oktober 2019 lalu. Dia menambahkan, peserta sayembara paling banyak berasal dari Jakarta sebanyak 197 peserta.

“Hampir semua provinsi mengikuti. Mudah-mudahan nanti penetapan pemenangnya 23 Desember,” ujar Basuki di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (20/11/2019).

Dia mengimbuhkan, desain hasil sayembara akan menjadi rujukan dalam pembangunan IKN di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Penajam Paser Utara. Adapun, kawasan inti pemerintahan seluas 4.000 hektare menjadi objek desain yang disayembarakan. Secara umum, luas lahan pengembangan IKN mencapai 180.000 hektare dengan 40.000 hektare di antaranya kawasan IKN.

Sebagaimana diketahui, Kementerian PUPR menyelenggarakan sayembara desain IKN untuk mendapatkan gagasan terbaik dari masyarakat umum, para ahli perancangan kota, ahli perencanaan kota, dan para arsitek.

Hasil sayembara kemudian akan diperkaya dengan melibatkan pihak internasional agar mendapatkan desain yang lebih tajam dan terukur. Hal itu dilakukan sebagai modal untuk menyusun dokumen perencanaan teknis (detail engineering design).

Leave your comment
Comment
Name
Email