DPMD Penajam Paser Utara Optimistis Wujudkan Lima Desa Mandiri

DPMD Penajam Paser Utara Optimistis Wujudkan Lima Desa Mandiri

IBUKOTAKITA.COM-Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, optimistis mampu mewujudkan lima desa mandiri hingga tahun 2023, karena saat ini saja sudah terbentuk tiga desa dengan status mandiri.

“Pada 2019 di PPU baru ada satu desa mandiri, tapi saya bersyukur karena tahun ini ada tambahan dua desa mandiri lagi, sehingga kita masih punya dua tanggung jawab menambah dua desa mandiri lagi hingga tahun 2023,” ujar Plt Kepala DPMD Kabupaten PPU Alimuddin di Penajam, Jumat (3/7/2020).

Hal itu dikatakan Alimuddin saat menggelar zoom meeting bersama sejumlah pejabat di DPMD PPU dan semua Pendamping Program Pembangunan, Pemberdayaan Kelurahan dan Perdesaan Mandiri (Pro-P2KPM) Kabupaten PPU mulai dari pendamping tingkat kabupaten, kecamatan, hingga tingkat desa/kelurahan.

Satu desa dari status maju yang naik menjadi desa mandiri di PPU tahun lalu berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM) hasil penilaian dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) adalah Desa Babulu Darat, Kecamatan Babulu.

Kemudian di tahun ini ada tambahan lagi dua desa yang sebelumnya berstatus desa maju yang naik statusnya menjadi desa mandiri, yakni Desa Girimukti di Kecamatan Penajam, kemudian Desa Sukaraja di Kecamatan Sepaku.

Untuk itu, lanjut dia, ia minta dukungan kepada semua pendamping dalam Pro-P2KPM untuk membantu memperhatikan dan menganalisa indikator apa saja yang masih kurang pada desa masing-masing, guna menaikkan angka yang masih minim, karena jika angka indikator bertambah, maka status desa akan naik.

Cara sederhana yang bisa dilakukan dalam upaya menaikkan status desa antara lain, pendamping diminta mengawal perencanaan anggaran yang tujuannya untuk menaikkan nilai dalam IDM.

Misalnya, jika jalan menuju ke lokasi sarana kesehatan dan sarana pendidikan masih rusak sehingga waktu tempuh menjadi lama dan berimplikasi pada rendahnya nilai IDM, maka pendamping diminta mengawal perencanaan hingga realisasi untuk pekerjaan jalan tersebut.

“Supaya target lima desa mandiri di tahun 2023 mendatang tercapai, maka inilah salah satu cara yang harus ditempuh oleh pendamping. Melalui semangat teman-teman, saya optimis target ini akan tercapai,” ucap Alimuddin. (Antara)

Leave your comment
Comment
Name
Email