Inilah 5 Tumbuhan Endemik Kalimantan Timur

Inilah 5 Tumbuhan Endemik Kalimantan Timur

IBUKOTAKITA.COM–Kalimantan Timur memiliki luas 127.346,92 km², dengan sebagian wilayah merupakan hutan lindung. Kalimantan Timur memiliki hutan lindung seluas 1.844.969 hektare (ha). Hutan lindung menjadi tempat hidupnya flora dan fauna. Di sini kita bisa temukan sejumlah tumbuhan endemik Kaltim. Berikut lima tumbuhan endemik hutan Kalimantan Timur versi Ibukotakita.com Kamis (30/1/2020)

  1. Anggrek Hitam

Anggrek Hitam menjadi maskot bagi Kalimantan Timur. Hal ini disebabkan karena Anggrek Hitam hanya tumbuh di daerah Kalimantan Timur. Tumbuhan bernama ilmiah Coelogyne pandurata ini berbunga pada bulan Oktober–Desember. Tumbuhan yang hidup menumpang pada tumbuhan lainnya ini dapat ditemukan di hutan hujan tropis daerah Kalimantan Timur dan di daerah rawa dekat sungai.

  1. Ulin

Ulin, tumbuhan yang hanya ada di daerah Kalimantan Timur ini biasa disebut kayu besi oleh warga lokal. Memiliki nama lain bulian, ulin tergolong pohon kayu khas Kalimantan. Pohon Ulin memiliki tinggi sekitar 50 m dengan diameter sampai 120 cm. Pohon ini tumbuh pada dataran rendah sampai ketinggian 400 m. Penduduk asli Kalimantan Timur biasa memanfaatkan ulin sebagai bahan utama untuk membangun rumah. Apabila terkena air, kayu ulin tidak mudah lapuk justru semakin keras dan kuat layaknya besi.

  1. Pasak Bumi

Pasak Bumi atau biasa disebut Tongkat Ali merupakan salah satu Tumbuhan Endemik di Kalimantan Timur. Pasak Bumi juga memiliki nama ilmiah yakni Eurycoma Iongifolia ini dapat dijadikan jamu kuat penambah stamina atau obat vitalitas pria. Dilansir dari Wikipedia, di Indonesia dan Malaysia, akar dari tanaman pasak bumi ini direbus dalam air, lalu air rebusan tersebut dikonsumsi untuk pemulihan pasca melahirkan, serta menghilangkan demam, cacing usus, disentri, diare, gangguan pencernaan, dan penyakit kuning.

  1. Kapul

Bagi orang yang bukan merupakan penduduk asli Kalimantan Timur ketika mendengar Kapul mungkin akan menjadi sebuah keunikan. Tumbuhan buah Kapul ini tergolong ke dalam jenis tumbuhan endemik karena hanya dapat dijumpai di daerah Kutai Barat. Kapul atau biasa disebut juga dengan Tampoi merupakan buah eksotik dengan rasa asam segar. Wujud dari rasa dari Buah Kapul mirip seperti Buah Manggis, sedangkan warna daging buahnya berwarna kuning dan putih.

  1. Keledang

Buah Keledang menjadi salah satu tumbuhan kategori buah yang ada di Kalimantan Timur, khususnya di Samarinda. Wujud buah ini menyerupai Buah Nangka dan Cempedak. Soal urusan rasa, Keledang memiliki rasa yang manis. Kita akan merasakan campuran rasa dari Buah Nangka dengan Manggis. Buah ini tumbuh di hutan hujan tropis dataran rendah dan perbukitan hingga ketinggian 600 – 1.100 meter di atas permukaan laut Kalimantan Timur. Manfaat lain dari Keledang yakni sebagai sumber bahan obat-obatan karena bersifat sitotoksik atau zat penghambat tumbuhnya sel kanker. (Bunga Oktavia)

Leave your comment
Comment
Name
Email