Kabar Baik! 6 Pasien Corona Kaltim Sembuh, 3 dari Balikpapan

Kabar Baik! 6 Pasien Corona Kaltim Sembuh, 3 dari Balikpapan

IBUKOTAKITA.COM–Jumlah pasien positif virus corona yang dinyatakan sembuh di Kalimantan Timur (Kaltim) terus bertambah.

Sepekan terakhir ada 3 pasien positif corona yang dinyatakan sembuh di Kaltim. Para pasien yang telah dinyatakan sembuh itu masing-masing 1 orang berada di Bontang, Kutai Timur, dan Kutai Kartanegara.

Terbaru, Rabu (8/4/2020), ada 3 orang pasien positif corona asal Balikpapan yang juga dinyatakan sembuh.

Informasi itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim, Andi Muhammad Ishak.

“Hingga Rabu ini, ada 3 pasien lagi yang dinyatakan sembuh dari virus corona. Semuanya berasal dari Balikpapan, yaitu BPN1 seorang laki-laki berusia 44 tahun, BPN3 perempuan usia 37 tahun, dan BPN6 laki-laki usia 34 tahun,” ungkapnya.

Merujuk pada riwayat perjalanan ketiga pasien, tercatat kalau ketiganya pernah melakukan perjalanan ke daerah terdampak atau yang telah ditetapkan sebagai transmisi lokal corona, yakni Jakarta dan Bogor.

“Seperti pasien BPN1 dan BPN3, pernah melakukan perjalanan ke Bogor. Kalau BPN6, pernah melakukan perjalanan ke Jakarta Selatan sebelum dinyatakan positif corona pada Maret lalu,” jelasnya.

Kesembuhan ketiga pasien positif corona itu merujuk pada hasil uji swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Surabaya.

Pada hasil uji swab pertama, hasilnya negatif. Kemudian pada uji swab kedua yang keluar 8 April hari ini, pun menunjukkan hasil negatif.

“Dalam tubuh ketiga pasien, tidak lagi ditemukan adanya foto thorax pneumonia, sehingga dapat disimpulkan mereka sembuh dari virus corona atau Covid-19,” sebutnya.

Selain itu, dari tim dokter yang bertanggung jawab terhadap ketiga pasien, juga telah memastikan bahwa mereka sudah sepenuhnya sembuh dan dapat berbaur dengan keluarga serta masyarakat.

“Dalam beraktivitas, ketiganya masih dianjurkan menggunakan masker. Sebagai antisipasi atas wabah corona yang masih terjadi hingga saat ini,” papar dia. (Dirhanuddin)

Leave your comment
Comment
Name
Email