Pembangunan Bendung Gerak Sungai Talake di Paser Ditunda

Pembangunan Bendung Gerak Sungai Talake di Paser Ditunda

IBUKOTAKITA.COM-Pembangunan bendung gerak Sungai Talake di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, yang bisa menjadi sumber air irigasi persawahan di Kabupaten Penajam Paser Utara terus tertunda karena perubahan desain.

“Rencana pembangunan bendung gerak Sungai Talake dipastikan kembali tertunda, karena ada perubahan desain,” ungkap Camat Babalu Kabupaten Penajam Paser Utara, Margono, ketika ditemui di Penajam, Senin (2/3/3030).

Balai Wilayah Sungai atau BWS, menurut dia, kembali menyampaikan ada perubahan desain pembangunan bendung gerak Sungai Talake Kabupaten Paser tersebut.

Perubahan desain pada proyek pembangunan bendung gerak Sungai Talake di Kabupaten Paser itu, lanjut Margono, sudah kali ketiga sejak 2017.

“Awalnya akan dibuat bendungan biasa, kemudian diganti menjadi bendung karet, dan saat ini diubah lagi menjadi bendungan biasa,” jelasnya.

Perubahan desain pembangunan bendung gerak Sungai Talake di Kabupaten Paser tersebut, kata Margono, membuat lelang pengerjaan harus diulang kembali.

Pembangunan bendung gerak Sungai Talake Kabupaten Paser itu penting karena akan menjadi sumber air irigasi persawahan, khususnya di Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara.

Petani di Kecamatan Babulu kata Margono, sangat berharap pembangunan bendung gerak Sungai Talake tersebut segera direalisasikan karena pengairan lahan persawahan masih bergantung tadah hujan.

“Petani berharap solusi pengairan persawahan itu segera terwujud, karena selama ini pengairan sawah petani menggunakan sistem tadah hujan,” ujarnya.

Potensi pertanian di Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara hingga kini belum bisa dioptimalkan, karena terkendala sumber air untuk pengairan ribuan hektare lahan persawahan di wilayah itu.

Bahkan, upaya Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara membangun sejumlah sarana dan prasarana irigasi juga tidak berfungsi maksimal, sebab sumber air yang ada tidak memadai. (Antara)

Leave your comment
Comment
Name
Email