Pengerjaan Jalan di Wilayah Perbatasan Kalimantan Barat-Malaysia Ditarget Rampung 2021

Pengerjaan Jalan di Wilayah Perbatasan Kalimantan Barat-Malaysia Ditarget Rampung 2021

IBUKOTAKITA.COM-Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan pekerjaan pembangunan ruas jalan Nanga Badau- uring Kencana, daerah perbatasan Indonesia-Malaysia, wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat akan diselesaikan hingga 2021.

“Jalan Nanga Badau – Puring Kencana sepanjang 25 kilometer akan dikerjakan tahun ini dengan target penyelesaian tahun 2021,” kata Basuki, saat kunjungan kerja di Kecamatan Silat Hulu, Kapuas Hulu, Jumat (14/2/2020).

Basuki mengatakan untuk pekerjaan ruas jalan tersebut saat ini sudah dilelang, oleh karena itu ditargetkan tahun ini juga akan segera mulai dikerjakan.

Menurut dia, pembangunan Indonesia dari perbatasan terus dilakukan seperti pengerjaan 11 PLBN termasuk yang ada di Jagoi Babang dan Sungai Kelik yang mulai di kerjakan tahun ini dapat memperlancar perekonomaian di perbatasan.

“Pemerintah terus membangun semoga apa yang pemerintah bangun tersebut benar – benar dapat bermanfaat bagi masyarakat,” jelas Basuki.

Ruas jalan Nanga Badau-Puring Kencana merupakan daerah perbatasan Indonesia-Malaysia yang berada paling ujung utara di wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat. (Antara)

Leave your comment
Comment
Name
Email