Pusat Perbelanjaan Di Balikpapan Mulai Dipenuhi Pengunjung, Penyeberangan Laut Meningkat

Pusat Perbelanjaan Di Balikpapan Mulai Dipenuhi Pengunjung, Penyeberangan Laut Meningkat

IBUKOTAKITA.COM-Keramaian aktivitas masyarakat Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim), mulai terlihat sejak beberapa hari sebelum perayaan lebaran.

Berdasarkan pantauan Bisnis.com di lapangan, mobil-mobil pengunjung mulai terparkir di Mal Balikpapan SuperBlock (BSB). Legal & Corporate Secretary Mal & Apartemen BSB, Dyah Citra mengatakan bahwa tidak semua layanan ada.

“Kami mulai dari 24-26 Mei hanya Hypermart dan foodmart yang buka,” katanya saat dihubungi, Senin (25/5/2020).

Pada Hari Raya Idulfitri, jalan kota kembali terlihat sepi. Pemerintah Kota Balikpapan mengeluarkan kebijakan agar melaksanakan ibadah di rumah dan silaturahmi via daring.

Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center yang merupakan ikon baru di Kota Minyak dan tujuan wisata religi tidak terbuka untuk umum. Pengelola mengikuti anjuran pemerintah.

Keramaian terlihat di penyeberangan laut Balikpapan-Penajam Paser Utara. Salah satu pengemudi speed boat, Ridwan menjelaskan bahwa penumpang yang menggunakan jasa sedikit lebih ramai dibandingkan selama pandemi Covid-19.

“Biasanya per hari 1-2 kali pulang-pergi. Kini bisa 3-4 kali. Penyeberangan lebih ramai,” katanya.

Sementara itu jalan tol terlihat tidak ada perubahan. Direktur Teknik PT Jasamarga Balikpapan Samarinda (JBS), Edy Nugroho mengatakan bahwa selama pandemi jumlah kendaraan anjlok hingga 60 persen dibandingkan sebelum ada wabah.

“Justru selama Covid-19 trafiknya turun jauh. Kendaraan yang lewat paling cuma 3.000-4.000 saja. Tidak ada peningkatan yang signifikan meskipun Lebaran,” katanya saat dihubungi. (JIBI/Bisnis Indonesia/Jaffry Prabu Prakoso)

Leave your comment
Comment
Name
Email