Antisipasi Banjir, Pemkab Kutim Keruk Saluran Drainase

Antisipasi Banjir, Pemkab Kutim Keruk Saluran Drainase

IBUKOTAKITA.COM- Pemerintah Kabupaten Kutai Timur melalui Dinas Pekerjaan Umum melakukan pengerukan saluran drainase untuk antispasi banjir memasuki musim hujan tahun ini.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kutim Aswandini dihubungi dari Samarinda, Rabu (8/1/2020), mengatakan, pihaknya telah mengerahkan sejumlah unit alat berat untuk melakukan pengerukan sejumlah drainase sehingga saat musim penghujan air bisa mengalir dengan lancar.

“Kegiatan seperti ini sudah kami mulai pada akhir tahun 2019 kemarin, dan saat inipun tim kami masih melakukan pengecekan dan pemantauan sejumlah drainase yang masih bermasalah,” jelasnya seperti dilansir Antaranews.

Melalui normalisasi dan peningkatan sistem drainase ini, diharapkan Sangatta sebagai Ibu Kota Kabupaten Kutai Timur tak lagi diserang banjir, seperti yang pernah terjadi beberapa kali sebelumnya.

Salah seorang warga Jl. Assadiah, Sangatta Utara, Zainal memberikan apresiasi terhadap upaya Pemkab setempat dalam mengantisipasi musibah banjir.

“Alhamdulillah berkat perhatian Pemkab yang melancarkan fungsi drainase, siklus pembuangan air di lingkungan masyarakat semakin baik,” kata Zainal, salah seorang warga Jalan Assadiah, Sangatta Utara, Rabu.

Saat ini sistem drainase di jalan tersebut terus ditingkatkan agar lebih baik dari sebelumnya.

Selain di Jalan Assadiyah, kegiatan normalisasi sistem drainase dengan cara pengerukan juga dilakukan di sekitar Jalan Abdul Wahab Syahranie menuju Pusat Perkantoran Pemkab Kutim, Bukit Pelangi.

Sejumlah instansi teknis, camat hingga RT juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus menjaga lingkungan.

“Jangan membuang sampah sembarangan, menjaga drainase disekitar tempat tinggal agar tetap normal. Serta mewaspadai musim penghujan dengan memperhatikan daerah resapan air. Sehingga bisa menghindari bahaya banjir,” imbau Bupati Kutai Timur Ismunandar.

Leave your comment
Comment
Name
Email