Dinas Sosial Kaltim Tampung Orang Terlantar

Dinas Sosial Kaltim Tampung Orang Terlantar

IBUKOTAKITA.COM-Pemprov Kaltim melalui Dinas Sosial sejak dua pekan lalu menampung Orang Terlantar (OT) yang berasal dari NTB maupun Sumatera Selatan.

“Mereka minta tolong ke kami. Kata OT tersebut mau pulang, tapi bingung, kira kira alamat yang dituju sudah bebas Covid-19 atau belum. Yang jelas mereka kami tampung dan ini bentuk kemanusiaan,” kata Kepala Dinas Sosial Kaltim HM Agus Hari Kesuma didampingi Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Ahmadin di Kantor Gubernur Kaltim, seperti dikutip dari kaltimprov.go.id, Senin (1/6/2020).

Seharusnya, apabila menampung OT batas waktu hingga lima hari saja, tapi, karena kondisi yang tidak memungkinkan, Dinas Sosial Kaltim tetap menampung mereka.

Dinas Sosial Kaltim juga meminta agar OT ini bisa ditangani oleh Tim Kesehatan Covid-19, karena, hingga saat ini belum dilakukan tes terhadap mereka.

 

Leave your comment
Comment
Name
Email